Ragam

tol balsam 

Tol Balsam Rampung Akhir Tahun, Peresmiannya Tunggu Presiden



Tol Balikpapan-Samarinda
Tol Balikpapan-Samarinda

SELASAR.CO, Samarinda – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat tengah berupaya menyelesaikan proyek pembangunan tol Balikpapan-Samarinda (Balsam). Tol Balsam merupakan jalan tol pertama di pulau Kalimantan. Tol ini akan mendukung konektivitas untuk pembangunan ibu kota negara baru yakni melintasi Kecamatan Samboja, Kutai Kartanegara.

Jalan tol sepanjang 99,34 Km ini pada awal September pembangunannya telah mencapai 97 persen dan ditargetkan rampung pada akhir tahun 2019.

Taufik Fauzi, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kaltim menjelaskan, dari laporan diterimanya saat ini, para kontraktor tengah fokus menyelesaikan semua pekerjaan di semua seksi. Hal tersebut disampaikan saat ditemui di Hotel Senyiur, Kamis, (24/10/2019).

"Pada pertemuan Kementerian PUPR di Balikpapan, saya ketemu Dirut Jasa Marga, Ibu Desi (Desi Arryani). Beliau sampaikan akhir Desember baru bisa beroperasi. Katanya biar tuntas semua. Jadi sesuai dengan jadwal pelaksanaan akhir Desember jadi tunggu selesai semua," ujarnya.

Dia menambahkan, kewenangan Pemprov Kaltim dalam proyek tersebut tidak sebesar dahulu, hal ini lantaran tugas pengerjaan yang didanai oleh APBD sudah selesai.

Rencananya PUPR Kaltim akan mengajak media massa, melihat langsung progres pengerjaan sebelum tol dioperasikan. "Kami akan langsung cek ke lapangan bersama media. Tapi kita masih menunggu jadwal dari Jasa Marga," ungkapnya.

Ditemui di lokasi yang sama, Isran Noor, Gubernur Kaltim berujar peresmian jalan tol hanya menunggu jadwal dari Presiden Jokowi. "Tergantung Presiden. Jadi nunggu kabar dari Jakarta, nunggu dari presiden kapan mau diresmikan," ujarnya.

Isran mengungkapkan pengerjaan yang saat ini belum tuntas, tinggal beberapa pengerjaan final. "Tinggal masih ada beberapa kelengkapannya, yang namanya bangunan manusia tidak ada yang sempurna," pungkasnya.

 

 

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Er Riyadi

Berita Lainnya