Utama

kecelakaan laka lantas Haul Guru Sekumpul GOR Sempaja 

Calon Jemaah Haul Guru Sekumpul Tewas Terlindas Bus



Jasad korban sebelum dievakuasi ke RSUD Abdul Wahab Syahranie.
Jasad korban sebelum dievakuasi ke RSUD Abdul Wahab Syahranie.

SELASAR.CO, Samarinda - Seorang wanita paruh baya tewas terlindas bus di Kompleks Olahraga Sempaja, Rabu (26/2/2020) pukul 13.00 Wita. Ia bermaksud berangkat ke acara haul atau peringatan wafatnya ulama besar KH Muhammad Zaini Abdul Ghani atau yang dikenal dengan Guru Sekumpul.

Korban adalah seorang ibu rumah tangga. Ia tewas saat menumpang motor ojek online, dengan nomor polisi KT 4116 MR. Motor yang ditumpangi korban tak sengaja bersenggolan dengan bus berpelat nomor KT 7855 BR.

Sementara pengendara ojek online, Nariman (60), selamat dalam kecelakaan tersebut. Ia terluka bagian wajah karena hanya terlempar ke trotoar. Namun, nahas penumpang yang dibawanya tewas jatuh di bawah bus saat kecelakaan.

Nariman mengungkapkan, penumpangnya tersebut sebelumnya ia bawa ke kawasan Milono (Kampung Jawa), untuk mencari kendaraan ke Kalimantan Selatan untuk mengikuti Haul Guru Sekumpul. "Tadi ke Milono, di Milono tidak ada, jadi buru-buru ngejar ke sini (kawasan Sempaja)," ujarnya.

Polisi segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Adapun jasad korban dievakuasi ke RSUD Abdul Wahab Syahranie.

Kanit Turjawali Satlantas Polresta Samarinda, Ipda Purwanto menjelaskan, kecelakaan terjadi saat bus hendak berbelok kiri ke arah lapangan parkir GOR Sempaja.

"(Pada saat yang sama) Terjadi senggolan dengan motor. Korban jatuh ke kanan dan pengendara motor jatuh ke kiri," ujar Purwanto.

Di lapangan parkir GOR Sempaja, sudah terparkir 7 bus lainnya. Kondisi jalan cukup lengang. Namun, kecelakaan terjadi dikarenakan sang sopir bus diduga tak melihat pengendara motor yang menyalip dari samping kiri bus.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya