Kutai Kartanegara

Rapid test  Pasien Reaktif Pasar Malam Pemkab Kukar 

Rapid Test 100 Pedagang Pasar Malam, Hasilnya 1 Orang Reaktif



Petugas Dinas Kesehatan Kukar melakukan rapid test ke 100 pedagang pasar malam.
Petugas Dinas Kesehatan Kukar melakukan rapid test ke 100 pedagang pasar malam.

SELASAR.CO, Kutai Kartanegara - Salah satu pasar malam di Kecamatan Tenggarong kembali beroperasi setelah dikeluarkannya kebijakan Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) untuk melaksanakan skema New Normal. Sejumlah pedagang pun kembali berjualan dengan menerapkan protokol kesehatan. Bahkan seluruh pedagang mengikuti rapid test sebelum berjualan.

"Hari ini (27/5/2020) kita periksa 100 pedagang, mulai jam 5 sore tadi," ujar Rahmat, Petugas Dinas Kesehatan Kukar.

Dari 100 pedagang yang di-rapid test, terdapat satu orang yang hasilnya reaktif sehingga pedagang tersebut langsung diminta pulang, dan disarankan isolasi mandiri di rumah. Selanjutnya, petugas kesehatan akan melakukan pemeriksaan swab tenggorok kepada salah satu pedagang tersebut.

"Kami sarankan untuk isolasi mandiri dulu, sampai besok akan dilakukan pemeriksaan swab terhadap yang bersangkutan," jelasnya.

Dari 12 titik pasar malam di Kecamatan Tenggarong, hanya tiga pasar yang sudah diperbolehkan beroperasi, yakni pasar malam Terminal Tangga Arung, Lapangan Pemuda, dan Bukit Biru.

Penulis: Faidil Adha
Editor: Awan

Berita Lainnya