Utama

Anggota KPU positif Corona KPU Samarinda Positif Corona Rekapitulasi Suara Rapat pleno KPU Samarinda 

Jeda Rapat Pleno, Ketua KPU Samarinda Umumkan 3 Anggotanya Positif Corona



Ketua KPU Samarinda Firman
Ketua KPU Samarinda Firman

SELASAR.CO, Samarinda - Setelah sebelumnya diinformasikan Sekretaris KPU Samarinda terkonfirmasi positif Covid-19, Ketua KPU Samarinda Firman Hidayat menyebutkan ada dua lagi anggotanya yang berstatus positif virus corona. Dua orang tersebut adalah Najib dan Dwi Haryono yang bertugas sebagai Komisioner KPU Samarinda. 

Informasi ini disampaikan Firman pada jeda rapat pleno, usai mengesahkan perhitungan rekapitulasi suara untuk Kecamatan Samarinda ilir. 

"Jadi hari ini pak Najib, Komisioner KPU Samarinda terkonfirmasi positif Covid-19. Sebelumnya ada pak Dwi Haryono yang juga sudah dinyatakan positif Covid-19. Sebelumnya juga ada Sekretaris (KPU Samarinda) yang terpapar Covid-19," ujar Firman pada hari ini, Rabu (16/12/2020). 

Firman menambahkan, untuk dua orang anggotanya tersebut telah menjalankan prosedur isolasi, sementara satu orang lainnya menjalankan prosedur isolasi di rumah sakit. 

"Karena kondisinya untuk pak Najib dan sekretaris kondisinya dalam kondisi bugar, kecuali pak Dwi yang sudah 3-4 hari lalu menjalani perawatan yang sekarang kondisinya sudah bugar dan tinggal pemulihan saja," tambah Firman.

Dirinya pun memastikan untuk dua komisioner dan termasuk dirinya yang memimpin rapat rekapitulasi Covid-19 pada hari ini, tidak mempunyai kontak dengan anggota yang terkonfirmasi positif. "Dan kami bertiga, saya, ibu Nina, dan pak Ikhsan sudah melakukan swab dan hasilnya negatif," pungkasnya.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya