Utama

Sajam Senjata Tajam perkelahian pengancaman FKPM Pelita 

Rebutan Kamar Mandi sebelum Jumatan, Kakak-Beradik Baku Hantam dan Saling Ancam Pakai Pisau



Mediasi yang dilakukan oleh FKPM Pelita.
Mediasi yang dilakukan oleh FKPM Pelita.

SELASAR.CO, Samarinda – Forum Kemitraan Polisi dan Masyarakat (FKPM) Kelurahan Pelita mendapat informasi bahwa di kawasan Jalan Lambung Mangkurat, Kecamatan Samarinda Ilir, pada Jumat (19/3/2021) terjadi baku hantam antara adik dan kakak berinisial IN (20) dan NF (22).

Ketua FKPM Kelurahan Pelita, Marno Mukti saat ditemui di kantornya pada Jumat (19/3/2021) menceritakan penyebab pertengkaran antara kakak dan adik itu. Keributan terjadi lantaran perebutan kamar mandi sebelum melaksanakan ibadah salat Jumat.

“Ketika adiknya lagi mandi untuk salat Jumat, ternyata kakaknya juga ingin menggunakan kamar mandi untuk melaksanakan Jumatan juga. Karena tak tahan menunggu cukup lama adiknya di kamar mandi, kakaknya yang kesal dengan sengaja mengedor-gedor hingga terjadi adu mulut dan baku hantam," ujar Ketua FKPM Pelita, Marno Mukti.

Si adik (IN) langsung mengambil sebilah pisau yang tersimpan di dalam kamar dan berniat untuk mengancam sang kakak (NF). Melihat adiknya yang emosi membawa pisau, NF tak mau kalah, juga mengambil pisau dapur untuk melawan ancaman adiknya.

Saudara lainnya yang mendapati keributan itu, langsung berupaya melerai keduanya, kemudian melaporkan kejadian tersebut ke ketua RT setempat dan anggota FKPM Kelurahan Pelita untuk dilakukan pengamanan.

Mendapat informasi tersebut, anggota FKPM pun langsung membawa kakak-beradik tersebut ke kantor FKPM untuk mediasi. “Kami lakukan mediasi dan dibuatkan surat pernyataan damai untuk adik dan kakak tersebut,” jelas Marno Mukti.

Setelah dilakukannya mediasi, kedua kakak adik itu pun akhirnya sepakat untuk berdamai dan berjanji agar tidak mengulangi perbuatan tidak terpuji mereka di kemudian hari.

Penulis: Bekti
Editor: Awan

Berita Lainnya