Ragam

Seno Aji DPRD Kaltim  Tata Kota Samarinda 

Dinilai Masih Amburadul, Seno Aji Pertanyakan Tata Kota Samarinda



Wakil Ketua DPRD Kaltim, Seno Aji.
Wakil Ketua DPRD Kaltim, Seno Aji.

SELASAR.CO, Samarinda - Wakil Ketua DPRD Kaltim Seno Aji menilai jika tata Kota Samarinda ini berantakan, tidak elok rasanya jika ibu kota provinsi yang akan menjadi penyangga IKN ini dibiarkan begitu saja.

“Kalau saya melihat tata kota Samarinda amburadul,” ungkap Seno, sapaan akrab politikus Gerindra ini usai melakukan rapat dengar pendapat (RDP) bersama Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Kaltim, PUPR Provinsi dan PUPR Kota Samarinda di Lantai 1 Gedung E DPRD Kaltim, Senin (5/4/2021).

Menurutnya, tata Kota Samarinda ini perlu diperbaiki. “Wajah kota itu terlihat dari awal masuknya tamu ke kota tersebut,” terangnya.

Namun Seno percaya jika Wali Kota Samarinda terpilih mampu memperbaiki tata Kota Tepian yang terlihat amburadul ini, terutama jalan-jalan rusak. “Ini sudah ada visi misi walikota yaitu memperbaiki,” katanya.

Tidak hanya mempercayakan pada kepala daerah terpilih, Seno juga berkoordinasi dengan pusat, karena Samarinda ini merupakan kewenangan pusat juga yaitu BBPJN.

“Oleh karena itu kita sampaikan, apa yang akan menjadi rencana pusat untuk perbaikan koridor jalan yang menjadi kewenangan APBN,” tutupnya.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya