Pariwara

dprd kaltim Kaltim samarinda 

Ahmad Reza Pahlevi : Fungsi Komisi II Selaku Monitoring Kepada Tim Pansel Petinggi BUMD



Anggota Komisi II DPRD Kaltim, Ahmad Reza Pahlevi
Anggota Komisi II DPRD Kaltim, Ahmad Reza Pahlevi

SELASAR.CO, Samarinda - Anggota Komisi II DPRD Kaltim Ahmad Reza Pahlevi mengatakan, Komisi II DPRD Kaltim akan terus bersikap kritis pada pemerintah, khususnya atas seleksi seluruh petinggi BUMD Kaltim.

Dia mengatakan, Komisi II tidak dilibatkan sejak awal pelaksanaan seleksi. “Komisi II terus mengkritisi apa yang dilakukan pemerintah, bahwa pemerintah melakukan seleksi melalui tim Pansel (Panitia Seleksi, red),” ucapnya saat dikonfirmasi via pesan WhatsAppnya, Minggu (2/5/2021)

Dia menyebut, Komisi II juga telah melaksanakan rapat untuk meminta profiling serta CV dari masing-masing calon pendaftar Komisaris dan Direksi BUMD Kaltim. Itu dilakukan untuk mengetahui rekam jejak calon pimpinan yang akan duduk di kursi perusahaan berplat merah tersebut.

“Kita lakukan rapat minta profiling dari masing-masing kandidat. Kita minta CV dan rekam jejaknya. Kenapa? Supaya keterbukaan informasi pada masyarakat. Juga agar kita tahu sebenarnya yang dipilih ini siapa saja. Mungkin pemerintah dan tim Pansel tidak mengerti. Misalnya pernah tersangkut kasus korupsi atau apa, supaya pemerintah juga bisa mendengarkan dari sisi kita,” bebernya.

Politisi Partai Gerindra ini mengakui, Komisi II DPRD Kaltim fungsinya hanya sebagai monitoring. Namun, dia mengingatkan pada tim Pansel dan Pemprov Kaltim, untuk dapat memilih orang yang layak dan pantas untuk duduk sebagai Komisaris dan Direksi BUMD Kaltim.

“Pak Gubernur punya kewenangan full untuk menentukan siapa direksinya. Memang sudah ada nama-nama yang disodorkan kepada Gubernur. Bukan pada Komisi II, karena fungsi Komisi II tetap selaku monitoring dan sampai saat ini kita terus menyuarakan, supaya kita dilibatkan. Walaupun secara aturan kita tidak bisa dilibatkan langsung. Tapi setidaknya ya pada saat seleksi akan diumumkan, kita dikasih tahu,” terangnya.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Yoghy Irfan

Berita Lainnya