Pariwara

dprd kaltim Kaltim samarinda DPD PDIP 

Ananda Emria Moies Hadiri Rakercab PDIP se-Kaltim, Sampaikan Pesan Ketum Megawati



Sekretaris DPD PDIP Kaltim, Ananda Emira Moeis
Sekretaris DPD PDIP Kaltim, Ananda Emira Moeis

SELASAR.CO, Samarinda - Sejak 17 Mei hingga 6 Juni 2021 mendatang, DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP se-Kaltim menggelar rapat kerja cabang (Rakercab). Agenda tersebut mengangkat tema “Desa Kuat, Indonesia Maju Berdaulat”.

Sekretaris DPD PDIP Kaltim Ananda Emira Moeis, menambahkan bahwa sub-tema dari kegiatan tersebut adalah Desa Taman Sari Indonesia. Untuk itu, seluruh kader PDIP di Kaltim harus bergerak dan berjuang hingga di tingkat desa. Menggali dan mendorong segala potensi desa yang ada di berbagai sektor.

Baik dari segi ekonomi dan budaya. Kader PDIP Bersama rakyat harus jadi pelopor mendorong kemajuan desa. Setiap kunjungan ke sejumlah DPC dalam rangka Rakercab, Ananda selalu menyampaikan pesan Ketum PDIP Megawati Soekarno Putri.

“Sebagai partai pelopor, PDIP diharap terus bergerak. Yang pasti, amanat kongres V, PDIP harus menang berturut-turut, ini (Rakercab) adalah konsolidasi organisasi menuju kemenangan,” kata Ananda.

Kemudian, dia memaparkan. Upaya penguatan desa harus melalui program yang memberikan manfaat kepada masyarakat. Agenda tersebut, juga harus terlaporkan ke partai. Kader mendorong penguatan sektor pertanian, perikanan, dan ragam potensi desa lainnya. Kader juga harus menguatkan pelaksanaan komitmen politik hijau, hingga tingkat desa.

Pada Rakercab kali ini, dari rencana 10 kabupaten/kota di Kaltim, hampir keseluruhan daerah telah rampung. Agenda tersebut juga menghasilkan sejumlah catatan untuk evaluasi partai. Yakni struktur partai harus dilengkapi, yang kosong harus segera diisi. Agar roda organisasi berjalan, bergerak memberi manfaat untuk masyarakat dan menyukseskan persiapan menuju kemenangan berturut-turut partai dengan logo moncong banteng itu pada pemilu 2024.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Yoghy Irfan

Berita Lainnya