Ragam
Puisi Hadi Mulyadi Diskominfo Kaltim Muhammad Faisal Hadi Mulyadi Puisi Digital E-Book 
Diskominfo Kaltim Terbitkan Kumpulan Puisi Hadi Mulyadi Versi Digital
SELASAR.CO, Samarinda - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) menerbitkan kumpulan puisi karya Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi, berjudul Cermin.
Kumpulan puisi karya Hadi Mulyadi ini semula diterbitkan oleh Bank Indonesia, kemudian Diskominfo Kaltim berinisiatif menerbitkan versi digitalnya berupa e-book.
"Nah, kali ini kami ajak untuk mengenal Pak HM melalui karya sastranya berupa e-book kumpulan puisi yang sudah diterbitkan oleh Bank Indonesia, tapi kami sajikan melalui versi digital biar kekinian juga," kata Kepala Diskominfo Kaltim, Muhammad Faisal.
Sudah bukan rahasia lagi, sosok Hadi Mulyadi merupakan seniman multitalenta yang rendah hati, sederhana, dan bersahaja. Pada banyak kesempatan, Hadi Mulyadi nampak unjuk kebolehan dalam menyanyi, terkadang Hadi juga ikut bermain musik sebagai penabuh drum yang aandal. Pada saat yang lain ia juga bisa menjadi penulis dan pembaca puisi.
Berita Terkait
E-book tersebut berisi 36 judul puisi karya Hadi Mulyadi, yang ditulis sejak tahun 2009. Tak hanya menerbitkan versi digital, Pemprov Kaltim juga meluncurkan album dalam bentuk video dengan suara Hadi Mulyadi yang langsung membaca karya puisinya.
"Kami juga luncurkan kumpulan puisi Pak HM, tahap pertama bisa ditonton 5 video dulu, nanti menyusul 6 video lainnya. Sengaja dibuat bertahap biar tambah penasaran lagi dan menunggu, ucap Faisal.
Penulis: Redaksi Selasar
Editor: Awan