Kutai Kartanegara

Alsintan Alat Mesin Pertanian Petani Kukar DPRD Kukar 

DPRD Kukar Berharap Bantuan Alsintan Bisa Digunakan Petani dengan Maksimal



Alat mesin pertanian (alsintan) kepada sejumlah kelompok tani di Kutai Kartanegara (Kukar).
Alat mesin pertanian (alsintan) kepada sejumlah kelompok tani di Kutai Kartanegara (Kukar).

SELASAR.CO, Tenggarong - Wakil Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dari Fraksi Gerindra Dapil Kalimantan Timur (Kaltim), Budisatrio Djiwandono menyalurkan 41 unit alat mesin pertanian (alsintan) kepada sejumlah kelompok tani di Kutai Kartanegara (Kukar). Penyerahan bantuan alsintan tersebut diwakili oleh Wakil Ketua DPRD Provinsi Kaltim, Seno Aji di UPTD Balai Benih dan Palawija Kukar.

Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kukar, Alif Turiadi, mengatakan, aspirasi yang disalurkan oleh Wakil Ketua Komisi IV DPR RI ini diharapkan menimbulkan dampak yang positif terhadap hasil panen para petani di wilayah Kukar.

"Kita berharap petani sangat terbantu, tentunya ini berdampak kepada produktivitas para petani," ujar Alif.

Dia mengatakan, selama ini para petani masih banyak yang menggunakan cara manual. Hal itu tentu saja banyak memerlukan tenaga manusia. Dengan adanya alsintan tersebut, mereka akan terbantu dan dapat meningkatkan swasembada pangan. Ia pun menginginkan agar pemerintah selalu memantau alat yang telah disalurkan tersebut, agar digunakan sebagaimana mestinya.

"Kita berharap, bahwa alat ini betul-betul maksimal. Tentunya kalau ini sudah selesai dipakai oleh kelompok yang bersangkutan, bisa digunakan kelompok yang lain sambil menunggu bantuan-bantuan selanjutnya," jelas Alif.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Provinsi Kaltim, Seno Aji, mengatakan, bahwa DPRD Kaltim selalu mendukung program dari Bupati Kukar. Salah satunya, program pertanian dalam arti luas.

"Kami setiap hari komunikasi, saat ini sedang fokus dengan visi misinya di bidang pertanian dalam arti luas. Kami juga minta DPR RI Dapil Kaltim, Budisatrio sebagai Wakil Ketua Komisi IV DPR RI yang membidangi pertanian untuk menurunkan banyak bantuan di Kukar," sebut Seno Aji.

Ia pun menyebutkan, bahwa pihaknya akan menurunkan bantuan bibit dan pupuk untuk para petani di Kukar. Sehingga para petani bisa maju dan lebih berkembang lagi.

"Pertanian dalam arti luas adalah salah satu investasi yang ada di Kukar, di luar dari sumber daya alam. Saya, pak Alif Turiadi, pak Budisatrio akan terus mendukung pak Bupati. Supaya masyarakat Kukar ini bisa mandiri dalam hal pangan," kata Seno Aji.

PLT Sekretaris Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Kukar, Syahrani, mengatakan, bantuan ini akan diberikan kepada 33 kelompok tani yang tersebar di tujuh kecamatan yang ada di Kukar. Yakni, Tenggarong, Tenggarong Seberang, Loa Kulu, Loa Janan, Samboja, Marang Kayu dan Sebulu. Alat pertanian yang diserahkan kepada kelompok tani tersebut berupa 1 unit combine harvester multiguna, 5 unit power therser, 1 unit power theser mobile, 2 unit corn seller, 5 unit traktor roda empat, 7 unit traktor roda dua, 10 unit pompa air, dan 10 unit hand sprayer.

"Bantuan ini melalui alokasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Melalui Menteri Pertanian diusulkan oleh aspirasi DPRD RI dan Provinsi Kaltim," tutup Syahrani.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya