Kutai Timur

Jalan Nasional Jalan Nasional di Kutim Jalan rusak Jalan Rusak di Kutim Reses dpr ri Irwan 

Anggota DPR RI Irwan Optimistis Jalan Nasional di Kutim Sudah Mulus Tahun 2023



Anggota DPR RI, Irwan melakukan reses di Kabupaten Kutai Timur.
Anggota DPR RI, Irwan melakukan reses di Kabupaten Kutai Timur.

SELASAR.CO, Sangatta - Anggota DPR RI Komisi V, Dr Irwan, kembali melakukan reses di Kabupaten Kutai Timur (Kutim). Kedatangan legislator perwakilan Kaltim ini untuk melakukan peninjauan langsung terkait bantuan teknis penerangan jalan dan melakukan sosialisasi keselamatan LLAJ, k esejumlah kalangan masyarakat, serta meninjau lokasi pembangunan Pelabuhan Kudungga Sangatta.

Kali ini, kegiatan reses dipusatkan di simpang 4 Patung Singa, Desa Sangatta Utara, Kecamatan Sangatta Utara, yang ditandai dengan penyerahan bantuan helm secara simbolis oleh Irwan kepada sejumah perwakilan kelompok masyarakat, seperti perwakilan tukang ojek, pelajar, mahasiswa, perwakilan jasa kurir, dan LSM. Dilakukan pula peninjauan bantuan teknis penerangan Jalan di simpang 4 Patung Singa, yang disaksikan langsung oleh Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulang dan perwakilan Forkopimda.

Dalam kesempatan itu, Anggota DPR RI asal Fraksi Partai Demokrat, Irwan, mengatakan sebagai perwakilan Kaltim dirinya sangat mendukung dan mendorong beberapa program Pemerintah Pusat ke Kutai Timur.

“Beberapa program tersebut seperti bantuan teknis penerangan jalan, program zona selamat sekolah yang (ZOSS) yang tersebar di 10 sekolah, pembangunan dermaga di Kecamatan Sangkulirang, dan beberapa program lainnya,” ucap Irwan, Rabu (20/10/2021).

Tak hanya itu, dirinya juga menginginkan agar seluruh jalan nasional yang berada di Kutai Timur ke depan kualitasnya semakin membaik. Karena itu tahun 2022 mendatang mulai dari Bontang hingga Sangatta, akan mulai dilakukan pembangunan jalan nasional melalui program multi years.

“Tahun ini juga ada program pembangunan jalan nasional yang saat ini masih berjalan, seperti di wilayah Kecamatan Teluk Pandan yang saat ini masih dalam proses pengerjaan dan insyaAllah akhir tahun ini sudah selesai. Begitu juga dari Simpang Perdau menuju Sangkulirang, insyaAllah tahun ini juga sudah mulai mulus, begitu pun dari Simpang Perdau ke Kombeng,” jelasnya.

Untuk itu, Irwan mengaku sangat optimistis pada tahun 2023 mendatang, seluruh jalan nasional di kualitas jalannya semakin membaik atau semakin mulus.

Sementara itu, Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulang mengaku cukup bangga kepada salah satu anggota DPR RI asal Kaltim yang sangat sangat peka terhadap kebutuhan yang sangat mendasar di daerah. Oleh sebab itu sebagai perwakilan Pemerintah Daerah dan atas nama masyarakat Kutim, dirinya memberikan apresiasi yang setinggi-tinggi kepada Irwan.

“Kita melihat sangat banyak program-program yang masuk ke Kutim dan tentunya ini sangat membantu program-progam kita. Alhamdulillah orang-orang yang kita percayakan baik di level pusat hingga ke daerah, selalu berperan aktif, salah satunya Dr Irwan yang menyebar programya di Kutim dan itu sangat dirasakan masyarakat, oleh sebab itu mari kita support,” ucap Kasmidi.

Penulis: Bonar
Editor: Awan

Berita Lainnya