Bontang

Bimtek SIPD RI  Sistem Informasi Pemerintah Daerah Republik Indonesia  Pemkot Bontang 

Tingkatkan Pengetahuan, Pemkot Bontang Gelar Bimtek SIPD RI Bagi ASN



SELASAR.CO, Bontang - Pemkot Bontang menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Penerapan Sistem Informasi Pemerintah Daerah Republik Indonesia (SIPD-RI). Kegiatan itu digelar dari 5-6 Juli 2023 di Hotel Golden Tulip Balikpapan.

Bimtek SIPD-RI bertujuan meningkatkan pemahaman ASN dalam rangka menyusun dokumen perencanaan pembangunan daerah berbasis data yang valid. Sehingga dapat meminimalisir kesalahan dalam proses perencanaan, penganggaran dan penyusunan APBD Bontang.

 

Wakil Wali Kota Bontang, Najirah mengatakan bimtek ini digelar berdasarkan pada Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia (Mendagri-RI) Nomor 77 tahun 2022 Tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Keuangan Daerah.

Mengingat pemerintah wajib menerapkan sistem berbasis elektronik di bidang pengelolaan keuangan daerah. Dan juga tertuang dalam surat edaran Mendagri nomor 600.5.4/48/SJ tentang implementasi.

“Penerapan SIPD RI sebagai aplikasi perencanaan dari Kemendagri yng telah dimutakhirkan dan dikembangkan berbasis micro service,”imbuhnya.

Dengan SIPD RI ini diharapkan penginputan kegiatan perencanaan oleh pemerintah daerah dapat dilakukan dengan efektif dan efisien. Karena aplikasi ini menghubungkan perencanaan dan penganggaran. APalagi dengan terhubungnya perencanaan dan penganggaran, diharapkan program dan kegiatan beserta indikatornya dapat konsisten dari RPJMD, RENSTRA PD, RKPD, RENJA dan APBD,” jelasnya.

“Dengan adanya bimtek ini diharap menjadi bagian dari peningkatan SDM ASN di Pemkot Bontang. Dalam rangka mencapai tujuan pemerintah yang bersih dan baik,” tutupnya.

Penulis: Redaksi Selasar
Editor: Awan

Berita Lainnya