Kutai Kartanegara

Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura Kesultanan Kutai Kartanegara  Kesultanan Ing Martadipura IKN Nusantara IKN  Ibu Kota Nusantara Pembangunan IKN DPRD Kukar 

Ketua DPRD Kukar Hadiri Kunjungan Komisi II DPR RI di Balikpapan



SELASAR.CO, Tenggarong - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Kartanegara (Kukar), Abdul Rasid hadiri kunjungan Ketua Komisi II DPR Republik Indonesia (RI), Ahmad Doli Kurnia di Balikpapan, pada Selasa (22/8/2023) malam.

Kunjungi Komisi II DPR RI di Balikpapan tersebut juga turut dihadiri oleh Badan Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) dan perwakilan Kesultanan Kutai Kartanegara ing Martadipura, Adji Haryo Kusumo Puger serta perwakilan masyarakat Kalimantan Timur.

Ketua DPRD Kukar, Abdul Rasid, mengatakan, pembangunan IKN menjadi topik pembahasan. Diman, Komisi II DPR RI mendukung pembangunan IKN di Kaltim. Mereka juga memberikan saran agar masyarakat Kaltim turut dilibatkan dalam pembangunan IKN.

"Jadi saran bagaimana pelaksanaan IKN ini harus melibatkan masyarakat lokal di Kaltim dan harus menjaga adat budaya di Kaltim," ujar Rasid.

Bahkan, dalam pembahasan tersebut, perwakilan Kesultanan Kutai Kartanegara ing Martadipura juga menyampaikan agar peninggalan-peninggalan sejarah serta kesultanan yang ada di bumi Kutai Kartanegara Harus diperhatikan.

"Kalau saya menyampaikan meminta kejelasan berkaitan dengan status beberapa kecamatan yang masuk IKN. Kemudian bagaimana kelanjutan anggota DPRD yang sekarang ini masuk di pemilihan legislatif Kukar, kalau otorita sudah jalan dengan aturan yang ada. Kan mereka masuk di Otorita IKN, apakah masih masuk di Kukar," kata Rasid.

"Makannya kemarin itu juga dibahas dan itu akan menjadi pembahasan perubahan RUU yang akan digodok di DPR RI," pungkasnya.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya