Ragam

Destinasi Wisata di Sekitar IKN Destinasi Wisata IKN Destinasi Wisata di IKN Dispar Kaltim  Dinas Pariwisata Kaltim 

Kaltim Siapkan Destinasi Wisata di Sekitar IKN



Kebun Raya Balikpapan salah satu destinasi wisata dekat IKN Nusantara di Kalimantan Timur. (Foto: Dinas Lingkungan Hidup Kota Balikpapan)
Kebun Raya Balikpapan salah satu destinasi wisata dekat IKN Nusantara di Kalimantan Timur. (Foto: Dinas Lingkungan Hidup Kota Balikpapan)

SELASAR.CO, Samarinda - Pariwisata Kaltim berpotensi menjadi sumber pertumbuhan ekonomi, terutama setelah ditetapkannya sebagai lokasi Ibu Kota Negara (IKN). Meski infrastruktur pariwisata masih kurang, Pemprov Kaltim akan segera memetakan destinasi wisata di sekitar IKN, untuk menarik minat pengunjung.

Sekda Kaltim Sri Wahyuni mengatakan, selain membangun Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP), juga akan disiapkan fasilitas pendukung IKN seperti hotel, rumah sakit, dan sekolah bertaraf internasional. Tahun depan, sekitar 17 ribu PNS akan pindah ke IKN, bersama dengan tenaga kesehatan, siswa, dan keluarga mereka.

“Kita harus siapkan semua penunjangnya. Pengunjung IKN, pasti tidak hanya untuk urusan bisnis, tetapi juga mencari destinasi wisata di sekitar IKN,” katanya Rabu (9/11).

Oleh karena itu, perlu disiapkan destinasi-destinasi sekitar IKN yang berdaya saing. Mantan Kadispar Kaltim itu menambahkan, dirinya sudah berkomunikasi dengan Kemdagri, agar ada jalur pendekat dari IKN ke tiga danau di Kecamatan Kota Bangun Kutai Kartanegara. Jarak tempuhnya hanya dua jam. Sekda meminta segera dipetakan destinasi wisata sekitar IKN, agar pengunjung bisa merasakan nuansa alam Kalimantan.

“Kita coba petakan meski belum dalam dokumen resmi, di sekitar IKN destinasi wisata apa saja, termasuk di Muara Jawa dan Samboja yang memang sudah ada wisata alamnya,” ujarnya.

Menurutnya, pengembangan sektor pariwisata menjadi program unggulan Gubernur Kaltim dan tertuang dalam RPJMD Kaltim, termasuk pengembangan destinasi wisata tiga danau yaitu Danau Semayang, Danau Melintang, dan Danau Jempang. Diharapkan, daerah-daerah di Kaltim dapat menyesuaikan dengan program tersebut, dan tidak hanya mengandalkan Pemprov untuk mengawal pengembangannya, termasuk destinasi wisata lainnya.
“Paket-paket distinasi wisata tiga danau, sudah mulai jalan dan bergeliat, bahkan adanya promosi diharapkan kunjungan wisatawan terus meningkat dari tahun ke tahun,” pungkasnya.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya