Ragam

Anugerah Pengadaan 2023 pemprov kaltim Akmal Malik Diskominfo Kaltim 

Kaltim Raih Dua Penghargaan di Anugerah Pengadaan 2023



SELASAR.CO, Jakarta - Pemprov Kaltim berhasil meraih dua penghargaan di ajang Anugerah Pengadaan 2023 yang digelar di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, pada Selasa (7/11/2023). Anugerah Pengadaan 2023 merupakan bagian dari Rapat Koordinasi Pengadaan 2023 yang bertema "Transformasi Pengadaan Untuk Indonesia Maju" yang dibuka oleh Menkop dan UKM Teten Masduki.

Dua penghargaan yang diraih oleh Kaltim adalah:
- Juara 2 kategori Nilai Transaksi UMKK Terbesar Tingkat Provinsi
- Juara 2 kategori Nilai Transaksi PDN Terbesar Tingkat Provinsi

Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas prestasi ini. Ia juga mengapresiasi kerja keras Biro Pengadaan Barang dan Jasa dan seluruh OPD di lingkup Pemprov Kaltim. Ia berharap prestasi ini bisa menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kinerja pengadaan di masa depan.

"Kita bersyukur ya. Mudah-mudahan penghargaan ini bisa melecut kita menjadi lebih baik lagi ke depan," ujar Akmal Malik dalam siaran persnya, Rabu (8/11/2023).

"Terima kasih kepada teman-teman Biro PBJ dan semua OPD. Saya bangga dengan kerja kalian. Semoga ke depan lebih baik lagi," tambahnya.

Kepala Biro PBJ Provinsi Kaltim Buyung Dodi Gunawan menjelaskan bahwa penghargaan ini merupakan buah dari kerja sama antara Biro PBJ dan semua OPD di Pemprov Kaltim. Ia mengatakan bahwa Biro PBJ hanya berperan sebagai koordinator, sedangkan OPD yang melaksanakan pengadaan barang dan jasa sesuai dengan aturan yang berlaku.

Ia juga menyebutkan bahwa penghargaan ini menunjukkan kesadaran OPD untuk mengutamakan produk dalam negeri (PDN) dan memberikan kesempatan kepada UKM untuk berpartisipasi dalam pengadaan usaha mikro kecil dan koperasi (UMKK).

Buyung melaporkan, nilai transaksi PDN Kaltim tahun 2023 hingga awal November mencapai Rp6,7 triliun dari RUP sebesar Rp10,9 triliun. Nilai transaksi UMKK Kaltim berada di posisi kedua setelah DKI Jakarta.

Prestasi Kaltim ini juga diikuti oleh kabupaten kota di Kaltim. Samarinda menduduki peringkat pertama untuk nilai transaksi UMK terbesar dan Kutai Kartanegara meraih dua penghargaan peringkat pertama untuk kategori PDN dan UMK tingkat kabupaten.

Anugerah Pengadaan 2023 diselenggarakan oleh Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP) dan Ikatan Ahli Pengadaan Indonesia (IAPI). (adv/diskominfo/yog/wan)

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya