Ragam

Kampung Apung Bontang Kuala Kampung Apung Bontang Kuala Dispar Kaltim 

Yang Menarik di Kampung Apung Bontang Kuala



SELASAR.CO, Bontang – Salahsatu destinasi wisata andalan di Kalimantan Timur adalah Kampung Apung Bontang Kuala. Berlokasi di Desa  Bontang Kuala, Bontang Utara, Kota Bontang, Kalimantan Timur, objek wisata ini berada dalam Desa Wisata Bontang Kuala yang masuk dalam 500 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia 2023.

Terletak di bagian pesisir timur Bontang, desa wisata ini memiliki ciri khas permukiman nelayan di atas laut yang memiliki beragam potensi. Di antaranya ada wisata seni dan budaya, kuliner, UMKM, suvenir, petualangan, ekonomi kreatif dan edukasi.

Salah satunya Kampung Apung Bontang Kuala, yang terdiri atas rumah-rumah kayu ulin yang terapung di laut Kota Bontang. Kini, kawasan wisata Kampung Laut Bontang Kuala ini merupakan salah satu tujuan wisata lokal maupun mancanegara.

Sejak dahulu, kawasan wisata ini merupakan perkampungan yang awalnya dihuni oleh nelayan. Kampung ini merupakan cikal bakal Kota Bontang. Tetapi kini beralih menjadi potensi wisata yang menjanjikan dan bahkan memperoleh penghargaan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Komoditas unggulan hasil laut di kampung wisata ini berupa udang, kepiting, ikan kerapu, rumput laut, dan tiram. Hasil laut yang banyak diminati oleh pasar luar negeri ini menjadi daya tarik utama pariwisata Kota Bontang.

Selain Kampung Apung Laut, Bontang Kuala wilayah darat juga menyuguhkan destinasi wisata yang tak kalah menarik. Di antaranya Cagar Budaya Masjid Tua Al Wahhab yang menyimpan sejarah perkembangan Islam di Bontang. Ada juga kawasan Taman Adipura yang menjadi salah satu taman bermain ramah anak dengan konsep ruang terbuka hijau modern dan ramah lingkungan.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya