Ragam

Diskominfo Kaltim FISIP UNMUL Mahasiswa FISIP UNMUL Mahasiswa FISIP H. Muhammad Faisal 

Disiplin Kunci Sukses Kinerja, Kepala Diskominfo Kaltim Berbagi Wawasan dengan Mahasiswa FISIP UNMUL



SELASAR.CO, Samarinda - Kunjungan mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Fisip Unmul disambut hangat oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan Timur, H. Muhammad Faisal, di ruang kerjanya Kantor Diskominfo Kaltim, Kamis (30/11/2023) pagi. Mahasiswa mendapat kesempatan untuk belajar langsung dari seorang pemimpin di bidang Komunikasi dan Informatika.

Faisal ditanya oleh mahasiswa tentang langkah-langkah pencegahan korupsi di sektor Pemerintahan Provinsi Kaltim. Ia menjawab, dalam mencegah korupsi dilingkungan Aparatur Sipil Negara (ASN), disiplin adalah kunci utama. Seorang pimpinan di berbagai instansi harus menjadi contoh yang baik, menerapkan nilai-nilai disiplin yang kemudian akan menjadi landasan integritas bagi bawahannya. Ia menekankan dalam dunia kerja yang kompetitif, disiplin adalah faktor kunci yang menunjang kesuksesan kinerja individu maupun organisasi. Disiplin meliputi berbagai aspek, mulai dari waktu hingga etika kerja, yang secara langsung berpengaruh pada produktivitas dan prestasi.

"Kuncinya disiplin. Disiplin kunci kesuksesan sebuah kinerja,"kata Faisal yang juga merupakan seorang Dosen Ilmu Komunikasi Fisip Unmul. Ia juga menjelaskan, dilingkungan internalnya terus berupaya menciptakan pemerintahan yang bersih dan bebas korupsi, yang dikenal sebagai Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK - WBBM). "Sebagai aparatur negara, korupsi memang dilarang karena tidak ada yang memperbolehkan. Setiap minggunya, kami (seluruh staf PNS dan Non PNS) ketika apel senin pagi, dibacakan fakta integritas tentang ASN,"ujarnya.

Selain itu, kepada rekan rekan mahasiswa Faisal juga berbicara tentang masalah Keterbukaan Informasi Publik (Transparansi). Dalam era digital keterbukaan informasi publik semakin menjadi fokus utama. Pemerintah telah berhasil memberikan akses yang lebih mudah bagi masyarakat untuk mendapatkan informasi, meskipun tetap menjaga keamanan dengan mengecualikan informasi yang bersifat rahasia (Informasi yang dikecualikan).

"Kita terbuka, tapi bukan telanjang. Adek adek mau cari apa? Terkait tentang anggaran Pemerintah, data jumlah sekolah guru, apa saja ada. Itu staf saya di data center mumpung lengkap semua. Di handphone kalian juga bisa,"imbuhnya.

Mahasiswa FISIP UNMUL, mengucapkan terima kasih atas sambutan yang ramah dan pengetahuan yang diberikan oleh Kepala Diskominfo Kaltim. Mereka menganggap kunjungan ini sebagai peluang berharga untuk memahami lebih dalam dinamika dunia kerja terutama di sektor Pemerintahan. (adv/diskominfo/rey/pt)

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya