Politik
KPU Kaltim pilkada kaltim pemprov kaltim Pilgub Kaltim 
DPT Kutai Barat untuk Pilkada Kaltim 2024 Meningkat Menjadi 138.104 Pemilih
SELASAR.CO, Samarinda - Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Kutai Barat (Kubar) untuk Pilkada Kaltim 2024 mencapai 138.104 pemilih, meningkat dari 135.137 pemilih pada Pemilu sebelumnya.
“Jumlah pemilih di Kubar mengalami kenaikan sebesar 2.967 pemilih,” ujar Komisioner Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Kaltim, Iffa Rosita, saat berbicara kepada media di sela-sela kegiatan Forum Discussion Group (FGD) di Mercure Hotel Samarinda, Jumat (20/9/2024) siang.
Data yang diterima menunjukkan bahwa jumlah DPT yang telah disahkan dalam Rapat Pleno Terbuka oleh KPU Kubar di Hotel Sidodadi, Sendawar, hari ini, terdiri dari 138.104 pemilih yang tersebar di 16 kecamatan, 194 kelurahan/kampung, dan 321 Tempat Pemungutan Suara (TPS).
“Kenaikan angka DPT di Kubar disebabkan oleh bertambahnya jumlah pemilih pemula serta banyaknya penduduk baru yang berdomisili tetap di Kubar dalam beberapa bulan terakhir,” jelas Iffa.
Berita Terkait
Rapat Pleno Terbuka oleh KPU Kubar di Hotel Sidodadi, Sendawar, Jumat (20/9/2024) siang, dihadiri oleh Ketua dan Komisioner KPU Kubar, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kubar, pihak Bawaslu Kubar, perwakilan Pemkab Kubar, serta Forkopimda.
Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan