Ragam

DPPKB Samarinda   Program Dapur Sehat Kampung KB 

DPPKB Samarinda Optimalkan Program Dapur Sehat di Kampung KB untuk Atasi Stunting



SELASAR.CO, Samarinda - Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Samarinda berencana mengoptimalkan program Dapur Sehat Atasi Stunting (DASHAT) di seluruh Kampung KB di Samarinda. Hal ini disampaikan oleh Penata Kependudukan dan Keluarga Berencana Ahli Muda DPPKB Samarinda, Okky Noor Hidayah, pada Selasa (29/10/2024).

"Ke depannya, target kami adalah memaksimalkan program DASHAT di 59 kelurahan se-Samarinda," ungkapnya. Saat ini, tercatat ada 26 Kampung KB yang telah menerima bantuan dari BKKBN untuk menjalankan kegiatan DASHAT di masing-masing kelurahan.

Okky menjelaskan bahwa DPPKB mendapatkan anggaran BOKB dari BKKBN Provinsi yang didukung oleh pemerintah pusat. "Saya mengusulkan agar program DASHAT diperluas lagi di seluruh Kampung KB di Samarinda," tambahnya.

DASHAT merupakan program pemberdayaan masyarakat untuk memenuhi gizi seimbang bagi keluarga berisiko stunting. Setiap Kampung KB diharapkan memiliki DASHAT yang dibentuk melalui Surat Keputusan (SK) Kepala Desa atau Lurah. "Kami berharap DASHAT dapat berperan dalam pencegahan dan percepatan penurunan stunting, khususnya di Samarinda," kata Okky.

DPPKB Samarinda juga telah aktif melakukan pelatihan pengelolaan DASHAT di beberapa kecamatan, melibatkan berbagai kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Akseptor (UPPKKA).

Penulis: Redaksi Selasar
Editor: Awan

Berita Lainnya