Kutai Kartanegara

cegah corona cegah covid-19 Pemkab Kukar Edi Damansyah 

Pemkab Kukar Bagikan Puluhan Ribu Masker, Prioritaskan Pekerja Luar Rumah



Pemkab Kutai Kartanegara membagikan puluhan ribu masker kepada masyarakat yang masih beaktivitas di luar rumah.
Pemkab Kutai Kartanegara membagikan puluhan ribu masker kepada masyarakat yang masih beaktivitas di luar rumah.

SELASAR.CO, Kutai Kartanegara - Pemkab Kutai Kartanegara (Kukar) membagikan puluhan ribu masker kepada masyarakat yang masih beraktivitas di luar rumah.

Sebanyak 50 ribu masker akan didistribusikan dan disebar ke 18 kecamatan yang ada di Kukar.

"Nanti disebarkan pihak kecamatan, pihak puskesmas, dan relawan. Diprioritaskan kepada masyarasakat yang beraktivitas di luar rumah," ujar Bupati.

Untuk mengantisipasi keterbatasan masker, Pemkab Kukar juga akan memberdayakan masyarakat yang berprofesi penjahit untuk membuat masker kain.

"Memang salah satu masker yang dapat digunakan oleh masyarakat adalah menggunakan masker kain, itu yang nanti kita upayakan diproduksi di desa setempat," jelasnya.

Edi mengatakan Kecamatan Muara Badak dan Tenggarong sudah mempersiapkan para penjahit untuk diberdayakan. Para camat juga sudah disurati untuk mendata warga yang berprofesi penjahit.

"Standard ukurannya ditetapkan Dinas Kesehatan. Ini merupakan upaya kita memberdayakan warga kita yang penjahit," katanya.

Pada Selasa (7/4/2020) Bupati Kukar Edi Damansyah membagikan langsung sebanyak 1.500 masker kepada pedagang dan pengunjung pasar Mangkurawang. Harapannya dengan diberikannya masker kepada masyarakat, nantinya bisa tertib menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah.

"Yang kita harapkan agar pengunjung warga masyarakat tertib menggunakan masker saat berbelanja di pasar," tutupnya.

Penulis: Faidil Adha
Editor: Awan

Berita Lainnya