Paser
Positif Corona Positif COVID-19 Pemkab PPU Abdul Gafur Mas'ud 
Bupati AGM: Positif Covid di PPU Bertambah 7 Menjadi 11 Orang
SELASAR.CO, Penajam - Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Abdul Gafur Mas'ud (AGM), mengumumkan adanya penambahan pasien positif Covid-19 di wilayahnya per hari ini, Sabtu (18/4/2020). Hal ini ia sampaikan melalui akun instagram pribadinya @abdulgafurmasud.
Pria yang akrab disapa AGM ini menyebutkan terjadi penambahan 7 kasus positif dari yang sebelumnya hanya sebanyak 4 kasus. Sehingga per hari ini total ada 11 kasus positif virus corona di PPU. Dia pun meminta agar warganya dapat tetap tinggal dan beribadah di rumah, demi mencegah penyebaran virus corona semakin meluas.
“Saudara saudariku se-PPU, positif Covid di PPU bertambah 7 orang menjadi 11 orang. Tolong tetap di rumah, ibadah di rumah, tolong,” tulis AGM dalam akun Instagramnya.
Belum diketahui pasti terkait riwayat perjalanan dari 7 pasien yang dinyatakan positif Covid-19 di PPU hari ini.
Berita Terkait
Sementara itu dari data yang dihimpun SELASAR, penambahan pasien positif Covid-19 di PPU terakhir terjadi pada 6 April 2020 lalu. Untuk pasien dengan kode PPU 1 berjenis klamin laki-laki 30 tahun, merupakan pelaku perjalanan ke Gowa. Kembali ke PPU 23 Maret 2020.
Pasien ke puskesmas 24 Maret 2020 karena ada keluhan batuk. Oleh Puskesmas disarankan melakukan isolasi mandiri. Pada 1 April keluhan tidak berkurang, dilakukan rapid test hasilnya negatif. Tapi karena keluhan tidak berkurang dirujuk ke rumah sakit dan dilakukan isolasi di RSUD Ratu Aji Putri Botung. Pasien ini kemudian dinyatakan positif pada 6 April 2020.
Sementara tiga pasien lainnya ada PPU 2 Laki-laki 16 tahun, PPU 3 laki-laki 17 tahun,dan PPU 4 laki-laki 19 tahun. Ketiganya mengikuti kegiatan yang sama namun waktu kepulangan berbeda satu hari dengan PPU 1. Ketiganya merupakan hasil tracing yang memiliki kontak erat dengan PPU 1. Kemudian dilakukan screening rapid test hasilnya positif. Dari pemeriksaan swab terkonfirmasi positif.
Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan