Utama
penambahan corona COVID-19 Tarakan Kaltara klaster gowa 
Tambah Dua Positif, Total Kasus Konfirmasi Covid-19 Tarakan 38 Orang
SELASAR.CO, Tarakan – Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Tarakan mengumumkan dua penambahan kasus konfirmasi positif corona baru. Sehingga per Sabtu (16/5/2020) jumlah pasien menjadi 38 orang.
Hal tersebut disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Penangaan Covid-19 Tarakan, dr Devi Ika Indriarti dalam rilis daringnya pagi tadi.
“Jumlah kumulatif konfirmasi positif Covid-19 itu sebanyak 38 orang, hari ini terdapat dua penambahan kasus positif Covid-19,” ujar Devi.
Yaitu pasien berkode Covid 37 atas nama MDR (laki-laki, 8 tahun), dan Covid 38 atas nama RZ (laki-laki, 23 tahun). Keduanya merupakan warga Kelurahan Mamburungan Tanjung Pasir RT 17, kontak erat dengan pasien positif dari Klaster Gowa.
Berita Terkait
“Hasil pengembangan dari tracing kasus itu (kedua pasien) satu rumah dengan (pasien) Covid-31, masih klaster Gowa,” tegasnya.
Lebih lanjut Devi menjelaskan, setelah pasien covid-31 terkonfirmasi positif pada 1 Mei lalu, pihaknya telah melakukan rapid test dan pengambilan swab dari seluruh anggota keluarga yang tinggal dalam satu rumah. Sebagian juga telah diisolasi di SMP 1 Tarakan, dan sebagian di Rumah Sakit Umum Kota Tarakan (RSUKT).
“Nantinya yang isolasi di SMP 1 (telah terkonfirmasi positif) akan dipindahkan ke RSUKT. Yang sudah di-swab 14 orang anggota keluarganya,” tandas Devi.
Penulis: Fathur
Editor: Awan