Ragam

DPRD Kaltim Pangkalan Pendaratan Ikan Balikpapan Veridiana Huraq Wang APBD 2021 PPI Balikpapan 

Dewan Sebut Pendapatan dari PPI Balikpapan Bocor



Ketua Komisi II DPRD Kaltim, Veridiana Huraq Wang
Ketua Komisi II DPRD Kaltim, Veridiana Huraq Wang

SELASAR.CO, Samarinda - DPRD Kaltim hingga saat ini terus mencari sektor-sektor yang potensial dalam menghasilkan pendapatan bagi daerah. Selain mencari sumber pendapatan baru, dewan pun juga melakukan evaluasi terhadap sumber pendapatan yang telah ada namun belum optimal. Ketua Komisi II DPRD Kaltim, Veridiana Huraq Wang menyebut pendapatan dari Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Balikpapan saat ini belum optimal dalam kontribusinya sebagai sumber pendapatan.

“Seperti dari pelabuhan, selama ini kan dari Pangkalan Pendaratan IKan (PPI) Balikpapan itu bocor. Dari tambat saja tidak banyak menyumbang karena dari pelabuhannya saja sudah kewalahan sekali, sehingga mereka banyak tambatnya ke swasta,” jelas Veridiana Huraq Wang pada hari ini Senin (21/12/2020).

Meski begitu dirinya pun yakin dengan telah dianggarkannya pembangunan dermaga dalam APBD 2021, ditambah dengan 3 Perda yang telah disahkan Dewan belum lama ini dapat meningkatkan pendapatan daerah.

“Kalau dermaga sudah dibangun, kebetulan di APBD 2021 sudah dianggarkan nanti kita bisa tertibkan semua kapal-kapal tambat turun di dermaga PPI Balikpapan, agar menambah pendapatan,” pungkasnya.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya