Ragam

Mabida Gerakan Pramuka Kaltim Gerakan Pramuka Kaltim Isran Noor Bumi Perkemahan Kaltim  Bukit Suharto  Tahura Bukit Suharto Bumi Perkemahan Bukit Soeharto pemprov kaltim 

Isran Sebut Bumi Perkemahan Kaltim akan Dibangun di Tahura Bukit Suharto dengan Luas 500 Hektare



Isran Noor, Gubernur Kaltim (kiri).
Isran Noor, Gubernur Kaltim (kiri).

SELASAR.CO, Samarinda – Demi menyongsong pembangunan Ibu Kota Nusantara di Bumi Kalimantan Timur (Kaltim), Pemerintah Provinsi berenca membangun bumi perkemahan standar nasional bahkan internasional untuk mendukung kegiatan Pramuka di Kaltim dan Indonesia. Hal ini disampaikan langsung oleh Gubernur Kaltim, Isran Noor. Pria yang juga menjabat sebagai Majelis Pembimbing Daerah (Mabida) Gerakan Pramuka Kaltim ini mengungkapkan, bahwa pihaknya telah menyediakan lahan dikawasan Bukit Suharto untuk menjadi lokasi pembangungan kawasan perkemahan ini. Total lahan seluas 500 hektare akan dimanfaatkan untuk pembangunan Bumi Perkemahan Kaltim.

“Kami telah menyiapkan areal di kawasan Bukit Suharto yang sedang diproses di kehutanan,” ujar Isran usai menjalani proses pelantikan dan pengukuhan pengurus Majelis Pembimbingan dan pengurs Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kaltim masa bakti 2021-2026 pada hari ini, Minggu (11/9/2022).

Terkait perlu atau tidaknya perubahan status lahan karena dibangun di atas area berstatus Taman Hutan Raya (Tahura), Isran mengatakan bahwa ada dua opsi yang bisa digunakan terkait pemafaatan area tersebut.

“Bisa perubahan (status lahan), bisa juga pinjam pakai. Kan itu juga tidak merusak hutan,” tambahnya.

Sebagai informasi tambahan, sebelumnya Pengurus Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kalimantan Timur telah melakukan studi banding ke Bumi Perkemahan dan Graha Wisata Pramuka (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur. Studi banding ini terkait rencana pembangunan bumi perkemahan di Kalimantan Timur. Saat itu disampaikan bahwa lokasi bumi perkemahan yang akan dibangun terletak di Taman Hutan Raya (Tahura) Bukit soeharto km 47, Jalan Poros Balikpapan-Samarinda. Luas bumi perkemahan Kaltim pun disebut dua kali lebih luas dari Bumi Perkemahan Pramuka Cibubur, Jakarta.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya