Ragam

start up company  Start Up  Teknologi Digital Infrastruktur Komunikasi Nasional Pembangunan IKN 

Pemerintah Kalimantan Timur Dukung Perkembangan Start Up di Bidang Teknologi Digital



Pranata Komputer Ahli Muda Dinas Komunikasi dan Informatika Kalimantan Timur, Fahmi Asa.
Pranata Komputer Ahli Muda Dinas Komunikasi dan Informatika Kalimantan Timur, Fahmi Asa.

SELASAR.CO, Samarinda - Perkembangan teknologi digital saat ini memberikan banyak manfaat bagi kehidupan sehari-hari manusia. Hal ini terlihat dengan munculnya banyak perusahaan start up yang membuat aplikasi dan website untuk membantu kebutuhan masyarakat. Pranata Komputer Ahli Muda Dinas Komunikasi dan Informatika Kalimantan Timur, Fahmi Asa, mengatakan bahwa perkembangan start up di Kaltim sudah sangat menjanjikan di berbagai bidang, terutama dalam menghadapi Infrastruktur Komunikasi Nasional (IKN).

Pemerintah Kalimantan Timur melalui Kominfo dengan program seribu start up mendorong perusahaan yang bergerak di bidang informasi dan teknologi untuk ikut serta dalam program yang dibutuhkan pemerintah. Dengan mengikuti program seribu aplikasi tersebut, perusahaan start up bisa mendapatkan income dari proyek yang dikerjakan sambil mengembangkan ide di masa depan.

Menurut Fahmi, pemerintah juga mendukung perkembangan start up dengan mengadakan pelatihan dan seleksi pembuatan start up hingga bertemu dengan investor. Namun, ia juga menambahkan bahwa penggiat start up harus bisa membangun jaringan networking yang luas dan bisa berkolaborasi di segala bidang agar dapat lebih berkembang.

"Start up tidak bisa berdiri sendiri, pentingnya ada kolaborasi dan jaringan networking, seperti ide bisnis yang dikembangkan lalu bidang IT lah yang membantu menjadi aplikasi penjualan," tegas Fahmi.

Diharapkan dengan dukungan pemerintah dan kolaborasi yang baik dengan berbagai pihak, start up di Kalimantan Timur dapat terus berkembang dan memberikan manfaat bagi masyarakat.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya