Kutai Timur

Drainase Dayung Polder Dayung Polder Ilham Maulana DPRD Kutim 

Drainase Dayung Dibangun dengan Skema Proyek Tahun Jamak



SELASAR.CO, Sangatta - Kabar baik bagi warga Dayung dan sekitarnya, yang selama ini sering kebanjiran karena drainase belum terbangun secara menyeluruh. Tahun ini, drainase akan dibangun dengan skema proyek tahun jamak.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) Jimmy mengatakan, proyek ini akan dikerjakan mulai dari Jalan Yos Sudarso hingga Polder Ilham Maulana atau Polder Dayung sebagai muaranya. Diharapkan, jika selesai nanti, drainase ini akan mewakili dua sisi, yakni Gang Dayung dan Singa Gembara, termasuk Gang Bhineka dan sekitarnya.

"Kita berharap dengan pembangunan drainase ini nantinya bisa menyelesaikan dampak banjir yang selalu terjadi tiap kali turun hujan," kata Jimmy kepada sejumlah awak media, Jumat (27/10/2023)

Namun, Jimmy mengakui bahwa dalam pekerjaan proyek ini mungkin akan ada kendala. Sebab, pembangunan drainase pasti akan ada pembongkaran-pembongkaran di depan rumah masyarakat, sehingga bisa saja ada kendala di situ.

"Namun karena pembangunan ini permintaan masyarakat, diharapkan kendala ini nantinya saat proyek berjalan, tidak terjadi," tutur Jimmy.

Jimmy juga menyebutkan bahwa drainase ini kini tertimbun karena selama ini masyarakat kurang memperhatikan lingkungan. Dimana, jika mereka melakukan penimbunan, sering menimbun parit, untuk jalur masuk lokasi mereka. Namun setelah itu, tidak dikeruk, sehingga saluran air tertutup.

"Memang berhadapan masyarakat itu agak ribet. Tentu ini butuh pendekatan sosial. Saat pekerjaan juga kita berharap, semua lancar, karena ini untuk kepentingan kita semua," imbuh Jimmy.

Penulis: Bonar
Editor: Awan

Berita Lainnya