Utama

Isran-Hadi Maju Jalur Independen  Calon Gubernur Calon Independen Isran-Hadi Jalur Independen Isran Maju Pilgub Kaltim pilgub kaltim 2024 

Isran-Hadi Maju Pilgub Jalur Independen, Didukung Pengusaha Kawakan Jos Soetomo



SELASAR.CO, Samarinda - Keluarga besar pengusaha kawakan asal Kalimantan Timur (Kaltim), yaitu HM Jos Soetomo memberikan dukungannya kepada pasangan bakal calon Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kaltim 2024 Isran Noor dan Hadi Mulyadi. Paslon yang diketahui berencana maju dengan jalur independen ini diketahui telah memulai pengumpulan KTP sebagai dukungan.

Terbaru keluarga pengusaha HM Jos Soetomo lah yang memberikan dukungannya berupa KTP kepada relawan Isran-Hadi. Dalam proses penyerahan dukungan berupa KTP ini, Hadi Mulyadi hadir langsung menerima dukungan dari putra HM Jos Soetomo yaitu Soerjo Soetomo, di Hotel Senyiur Samarinda pada hari ini Senin (25/3/2024).

"Saya atas nama Isran-Hadi mengucapkan terima kasih kepada Pak Jos Soetomo yang hari ini menyerahkan surat dukungan untuk Pilgub 2024 yang sudah ditandatangani, serta diserahkan langsung oleh anak beliau," ujar Hadi.

Menurut Hadi Mulyadi, Jos Soetomo merupakan simbol pemersatu bagi masyarakat Kaltim, dan jasa-jasanya sangat luar biasa bagi pembangunan Kaltim.

"Ini sebuah kehormatan bagi kami. Terima kasih. Kami juga bangga karena Pak Jos Soetomo selama ini menjadi tokoh pemersatu, tokoh pembangunan Kaltim, putra daerah, kita doakan sehat dan panjang umur, sehingga beliau suatu saat datang ke Samarinda mendukung kemenangan Isran-Hadi," kata Hadi Mulyadi.

Sementara itu, Soerjo Soetomo anak ke-10 dari HM Jos Soetomo mengatakan bahwa ia diberi mandat sang ayah guna menyerahkan dukungan pada pasangan Isran-Hadi yang kembali maju pada kontestasi Pilgub 2024.

Menurutnya juga, era kepemimpinan Isran-Hadi sudah terbukti di periode pertama dan pihaknya merasa perlu untuk kembali dilanjutkan.

"Paling tidak, petunjuk ayah kami, memberikan dukungan solidaritas kepada Isran-Hadi yang rekam jejaknya terbukti. Kita berikan dukungan supaya bisa berlanjut. Saya pikir kita yang ada di Kaltim merasakan perkembangan saat keduanya memimpin," singkat Soerjo Soetomo.

Sebagai informasi, HM Jos Soetomo, dikenal sebagai pengusaha kayu yang cukup berpengaruh di Indonesia. Ia pernah masuk jejeran 150 orang terkaya di Indonesia, dan berada di peringkat ke-39, berdasarkan data Globe Asia 2017.

Dalam aturan, UU 10/2016 tentang Pemilihan Kepala Daerah, angka minimal pencalonan independen dihitung dari jumlah daftar pemilih tetap (DPT). Untuk daerah dengan jumlah DPT 0-2 juta, syarat minimal dukungan sebesar 10 persen.

Di daerah dengan jumlah DPT 2-6 juta seperti Kaltim, syarat minimal dukungan sebanyak 8,5 persen. Ketentuannya ada di Pasal 41 ayat (1) dan (2) UU Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Wali Kota mengategorikan Provinsi Kaltim dengan jumlah daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu 2024 sebanyak 2.778.644 jiwa sehingga harus mengumpulkan paling sedikit 8,5 persen dukungan dari jumlah DPT atau sebanyak 236.185 dukungan.

Ketua KPU Kaltim Fahmi Idris juga menjelaskan terkait tahapan pilkada memang sudah dimulai sejak Maret 2024. Meski demikian, tahapan yang berjalan masih sebatas persiapan.

"Untuk perilisan serentaknya nanti selepas Lebaran, pertengahan April. Rilis serentak Pilkada se-Kaltim," ungkapnya.

Tahapan pilkada sendiri telah dituangkan KPU RI lewat Peraturan KPU (PKPU) 2/2024 tentang Tahapan dan Jadwal Pilkada Gubernur, Bupati, dan Wali Kota. Dari beleid tersebut, KPU Kaltim dan KPU di 10 kabupaten/kota se-Kaltim bakal memutakhirkan data pemilih dari daftar pemilih tetap (DPT) dari pileg dan PPWP.

"Pemutakhiran data baru dimulai Mei, yang awal pembukaan jalur independen nanti di awal Mei," kata Fahmi.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya