Politik

DPC Demokrat Samarinda Pilkada Samarinda pilkada kaltim Pilwali Samarinda rekomendasi andi harun barkati pilkada samarinda 

Demokrat Resmi Dukung Andi Harun di Pilwali Samarinda 2024, Sorong Barkati Jadi Wakil



Penyerahan surat tugas dari DPC Demokrat Samarinda untuk Andi Harun. (Selasar/yoghy)
Penyerahan surat tugas dari DPC Demokrat Samarinda untuk Andi Harun. (Selasar/yoghy)

SELASAR.CO, Samarinda - Partai Demokrat resmi memberi dukungan tunggal kepada Andi Harun untuk maju dalam kontestasi Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Samarinda 2024. Hal ini usai agenda penyerahan surat tugas bakal calon walikota Samarinda periode 2024-2029 dari ketua DPC partai Demokrat Samarinda M berkati kepada Andi Harun, yang digelar hari ini, Kamis (30/5/2024). 

Ketua Tim Dewan Pertimbangan (Watimbang) DPC Demokrat Samarinda, Viktor Yuan menjelaskan bahwa surat ini adalah surat tugas konsolidasi agar Andi Harun dapat segera melakukan konsolidasi dengan partai-partai lain, sehingga dapat terbentuk satu koalisi. Surat tugas ini akan berlaku terhitung 27 Juni -27 Juli mendatang. 

“Sebenarnya (Demokrat)  bersama gerindra sudah cukup, tapi saya yakin pak Andi Harun ingin membangun Samarinda bersama dengan partai-partai lainnya,” ujar Viktor. 

Dalam kesempatan tersebut, Viktor pun meminta agar Andi Harun dapat mempertimbangkan kader partai Demokrat Barkati untuk menjadi wakilnya. 

“Silahkan dipertimbangkan sematang-matangnya, ada pak Barkati sebagai ketua DPC yang mudah-mudahan dalam terawangan pak wali muncul nama beliau sebagai pendamping,” terangnya. 

Sementara itu Bakal Calon Wali Kota Samarinda, Andi Harun mengungkapkan bahwa dalam penentuan pendampingnya nanti di Pilwali Samarinda 2024 akan didahului dulu dengan diskusi lintas parpol. 

“Agar kebersamaan itu sudah ada kesannya dari awal. Nanti oak Helmi (Ketua DPC Gerindra Samarinda) akan mewakili saya berdiskusi dengan pimpinan parpol,” tegasnya. 

Sejauh ini Andi Harun menyebut menjalin komunikasi dengan semua partai politik. Ia pun menargetkan pada Juni ini sudah diputuskan nama bakal calon pendampingnya agar surat tugas yang diterima dari partai pengusung dapat ditingkatkan menjadi surat rekomendasi. 

“Ada 3 klasifikasi dari pendaftaran bakal calon wakil saya sejauh ini. Pertanda dari kader parpol salah satunya pakBarkati, klaster kedua adalah non parpol contoh pak Zairin, yang ketiga adalah dari birokrat,” ungkapannya. 

Barkati sendiri tercatat sempat menjabat sebagai Wakil Wali Kota Samarinda, yang saat itu menggantikan Alm. Nusyirwan Ismail. Barkati pun menjadi kompetitor Andi Harun dalam perebutan kursi orang nomor satu di Samarinda. 

“Saya dengan pak Barkati ini persis setelah perhitungan suara, pak Barkati adalah kompetitor yang bertemu dengan saya dan mengucapkan selamat pertama kali, dan itu terus terjalin hubungan komunikasi sampai hari ini,” pungkasnya. 

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya