Pendidikan

Ketua Komisi IV DPRD Kaltim  Akhmed Reza Fachlevi DPRD Kaltim ISBI Kaltim Pemprov Kaltim Pendaftaran ISBI Kaltim ISBI Kaltim Buka pendaftaran Beasiswa Kaltim Informasi beasiswa kaltim 

Ketua Komisi IV DPRD Reza Fachlevi Sambut Baik Pembukaan Kembali ISBI Kaltim



Ketua Komisi IV DPRD Kaltim, Akhmed Reza Fachlevi. (IST)
Ketua Komisi IV DPRD Kaltim, Akhmed Reza Fachlevi. (IST)

SELASAR.CO, Samarinda - Ketua Komisi IV DPRD Kaltim, Akhmed Reza Fachlevi, menyatakan dukungan penuh terhadap pembukaan kembali pendaftaran mahasiswa baru di Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Kalimantan Timur. Menurutnya, ISBI merupakan institusi penting yang berperan besar dalam pelestarian dan pengembangan seni budaya lokal.

"Kami sangat antusias menyambut dibukanya kembali pendaftaran mahasiswa baru di ISBI," ujar Reza. "Ini adalah langkah positif yang menunjukkan komitmen ISBI dalam mencetak generasi penerus yang berbakat di bidang seni dan budaya," tambahnya.

Reza menegaskan bahwa DPRD Kaltim akan terus berupaya mendukung ISBI sesuai dengan kapasitas dan kewenangan yang dimiliki. Pihaknya mengapresiasi upaya Pemprov Kaltim yang juga berkomitmen penuh dalam memastikan keberlangsungan operasional dan kualitas pendidikan di ISBI.

"Kami berharap ISBI dapat terus berkembang menjadi pusat seni dan budaya unggulan di Kalimantan Timur. Dengan dukungan dari semua pihak, ISBI diharapkan dapat terus menghasilkan lulusan berkualitas yang mampu berkontribusi bagi kemajuan seni budaya daerah," imbuhnya.

Reza optimis bahwa ISBI akan terus menjadi sumber kebanggaan bagi masyarakat dan pemerintah Kalimantan Timur. Pihaknya akan terus mengawal dan memberikan dukungan maksimal agar ISBI dapat mencapai visi dan misinya dalam memajukan seni budaya lokal.

Sebagai informasi, Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Kalimantan Timur akan kembali dibuka mulai tahun ini setelah dua tahun vakum. Pendaftaran mahasiswa baru akan dibuka mulai 7 Juli hingga 16 Agustus, sehingga mahasiswa dapat mulai berkuliah pada tahun ajaran baru di bulan September.

ISBI menerima mahasiswa dari berbagai kalangan dan tanpa batasan usia, terutama seniman. Program studi yang ditawarkan meliputi tari, televisi/film, kriya, dan etnomusikologi. Pendaftaran dapat dilakukan di Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Kantor Gubernur Kaltim dengan biaya Rp200 ribu. Pada tahun 2024, ISBI Kaltim akan menerima 125 mahasiswa untuk empat program studi yang tersedia.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya