Kutai Timur

DPRD Kutim 

"Kutim Tetap Jadi Prioritas," Janji Arfan Usai Terpilih ke DPRD Kaltim



SELASAR.CO, Sangatta - Meski akan segera bertugas di tingkat provinsi, Wakil Ketua II DPRD Kutai Timur (Kutim), Arfan, menegaskan bahwa Kabupaten Kutai Timur akan tetap menjadi prioritas utamanya. Hal ini ia sampaikan menyusul terpilihnya ia sebagai anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) periode 2024-2029.

"Pastinya Kutim akan menjadi perhatian dan saya siap bekerjasama dengan Pemerintah Kutim," ujar Arfan saat ditemui awak media, Senin (12/08/2024) malam.

Arfan yang telah mengabdi selama dua periode di DPRD Kutim mengakui masih banyak aspirasi masyarakat yang belum sepenuhnya terealisasi. Ia berharap dapat terus memperjuangkan kepentingan masyarakat Kutim, khususnya terkait infrastruktur, pendidikan, dan akses air bersih, melalui posisinya yang baru di DPRD Kaltim.

"Masih banyak yang belum terealisasi, misalnya di wilayah saya di Kecamatan Bengalon, sumber air yang belum terjangkau oleh PDAM. Tapi, Alhamdulillah hasil reses terakhir ini sudah teranggarkan di perubahan, mudah-mudahan teman-temannya DPRD yang terpilih di Kutim dapat melanjutkan.” Ungkapnya kepada sejumlah awak media

Arfan juga menekankan pentingnya kolaborasi antara DPRD Kutim dan DPRD Kaltim untuk memajukan daerah. Ia berharap dapat bekerja sama dengan baik dengan anggota DPRD Kutim yang baru serta anggota DPRD Provinsi lainnya dari Kutim.

"Tentunya juga teman-teman DPRD Kutim yang terpilih dan akan segera dilantik, mudah-mudahan bisa terjalin kerjasama yang baik dengan teman-teman anggota DPRD Provinsi dari Kutim,” pungkasnya.

Dengan komitmen Arfan untuk tetap memprioritaskan Kutim, diharapkan pembangunan di kabupaten ini dapat terus berlanjut dan semakin meningkat, bahkan dengan dukungan dari tingkat provinsi.

Penulis: Bonar
Editor: Awan

Berita Lainnya