Kutai Timur

DPRD Kutim 

Aspirasi Masyarakat Jadi Prioritas, Yan Siap Dengarkan



SELASAR.CO, Sangatta - Anggota DPRD Kutai Timur (Kutim) Yan, yang baru saja dilantik untuk periode keduanya, menegaskan bahwa aspirasi masyarakat akan menjadi prioritas utamanya. Ia siap mendengarkan dan memperjuangkan usulan-usulan dari masyarakat, terutama terkait pembangunan infrastruktur rumah ibadah.

"Tentu saja keinginan masyarakat ini kita serap melalui reses dan selama ini setiap reses kita selalu turun, tentu saja ada perubahan-perubahan yang diajukan oleh masyarakat kita. Itulah salah satu ucap janji kita adalah memperjuangkan apa yang diusulkan oleh masyarakat kita kepada pemerintah,” ujarnya usai pelantikan di Gedung DPRD Kutim, Rabu (14/08/2024).

Politisi Partai Gerindra dari Dapil III Kutim ini melihat bahwa masih banyak rumah ibadah di wilayahnya yang belum selesai dibangun atau perlu perbaikan. Ia berkomitmen untuk mengawal pembangunan tersebut agar tidak mangkrak.

"Tentunya kita akan melanjutkan dan memperjuangkan bangunan rumah ibadah ini kepada pemerintah untuk dianggarkan kembali, agar bangunan ini tidak mangkrak,” tegas Yan.

Selain rumah ibadah, Yan juga terbuka untuk mendengarkan aspirasi masyarakat terkait pembangunan infrastruktur lainnya. Ia percaya bahwa dengan bekerja sama dengan pemerintah, kesejahteraan masyarakat Kutim dapat ditingkatkan.

"Jadi program kita sebenarnya itu saja, bersama dengan pemerintah memperjuangkan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat kita melalui usulan-usulan mereka yang disampaikan oleh pemerintah,” tambahnya.

Dengan terpilihnya kembali menjadi anggota dewan, Yan merasa mendapatkan mandat dari masyarakat untuk mewakili mereka. Ia berjanji akan menjalankan amanah tersebut dengan sebaik-baiknya.

"Terpilihnya kembali menjadi anggota dewan merupakan mandat dari masyarakat yang dipercayakan kembali, untuk mewakili masyarakat dalam rangka mengawal bangunan-bangunan yang sudah dimulai," pungkasnya.

Penulis: Bonar
Editor: Awan

Berita Lainnya