Politik

PIlkada kaltim relawan isran-hadi relawan team muda team muda dukung isran-hadi berita pilkada kaltim berita politik kaltim 

Anti-korupsi dan Bukan Dinasti Politik, Alasan Kaum Muda Ini Deklarasi Dukung Isran-Hadi



Deklarasi Team Muda mendukung pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim, Isran-Hadi.
Deklarasi Team Muda mendukung pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim, Isran-Hadi.

SELASAR.CO, Samarinda - Para pemuda yang tergabung dalam Relawan Team Muda mendeklarasikan dukungannya kepada pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Isran Noor dan Hadi Mulyadi. Deklarasi ini dibacakan langsung oleh Ketua Team Muda, Harianto Minda, Jumat (20/9/2024).

Dalam sambutannya di depan puluhan anggota Team Muda, Harianto menyebutkan ada 7 alasan di balik keputusan mereka mendukung Isran-Hadi. Pertama, ia mengatakan bahwa pasangan Isran-Hadi anti-korupsi dan bukan berasal dari keluarga koruptor.

“Kedua, pak Isran berhasil meyakinkan pak Presiden Joko Widodo atas ditetapkannya pemindahan IKN Nusantara ke Kaltim,” paparnya.

Menurutnya loby-loby yang dilakukan Isran Noor ke pemerintah pusat saat itu, berhasil meyakinkan Presiden Jokowi untuk memilih Kaltim dibandingkan provinsi-provinsi lain yang sempat diisukan masuk menjadi calon lokasi pembangunan IKN.

Alasan ketiga, Harianto menyebut bahwa pasangan Isran-Hadi telah mampu meningkatkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kaltim Rp76 triliun.

“Keempat, tenaga honorer batal dihapuskan di seluruh Indonesia berkat perjuangan pak Isran. Dengan perjuangan yang dilakukan beliau di Kaltim, ternyata punya efek nasional,” paparnya.

Alasan kelima adalah terkait kemenangan atas gugatan arbitrase internasional oleh Isran Noor sewaktu dirinya masih menjabat sebagai Bupati Kutai Timur. Hal ini menurutnya secara tidak langsung menunjukan bahwa Isran Noor memiliki jaringan internasional yang baik.

“Alasan keenam adalah pak Isran bukan berasal dari dinasti politik. Kita lihat sendiri faktanya, adakah keluarganya ada atau tidak keluarganya yang didorong? (maju dalam kontestasi politik)” tanyanya kepada para peserta yang hadir.

Alasan ketujuh, yang melatarbelakangi dukungan diarahkan kepada Isran-Hadi, Harianto menyebut rasa aman dan nyaman masyarakat terasa di Kaltim baik dari segi ekonomi dan sosial.

“Tujuh poin inilah yang mendasari kami dari Team Muda menyatakan sikap mendukung Isran-Hadi,” pungkasnya.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Ketua Tim Pemenangan Isran-Hadi, Iswan Priadi, yang menekankan pentingnya menjaga integritas dalam politik.

“Tolong dijaga agar politik uang tidak terjadi di sini, karena yang rugi adalah rakyat. Saya yakin, selama 5 tahun ke depan, Pak Isran tidak akan mencederai nama besarnya hanya untuk kepentingan sendiri," tegasnya.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya