Politik
Pilgub Kaltim debat pilgub kaltim Rudy Mas'ud  Isran Noor jadwal debat pilgub kaltim 
Rudy Mas’ud Siap Debat dengan Isran Soal Korupsi, Minta Isu Tambang Disertakan
SELASAR.CO, Samarinda - Bakal Calon (Bacalon) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Rudy Mas’ud menyampaikan kesanggupannya dalam melakukan debat dengan topik korupsi. Bahkan ia pun menyarankan ada topik pertambangan yang ikut dimasukan dalam tema debat terbuka yang diinisiasi oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Keluarga Mahasiswa (BEM KM) Universitas Mulawarman (Unmul) pada 1 Oktober 2024 mendatang. Steatmen Rudy ini sekaligus menjawab steatmen lawan politiknya di Pemilihan Gubernur Kaltim, Isran Noor yang sebelumnya meminta topik korupsi ini dimasukan ke dalam debat.
"Tema apapun siap. Kita ini siaga. Bukan cuma siap antar jaga, tapi siap dengan gaya apa saja," tegas Rudy pada, Sabtu, 21 September 2024 kemarin malam.
Rudy menambahkan bahwa pihaknya terbuka dengan topik-topik apapun terkait masyarakat Kaltim. Hal ini lantaran sebagai pemimpin tertinggi di daerah, gubernur memiliki tanggung jawab untuk mencari solusi dan menyelesaikan masalah yang ada.
"Intinya, tidak ada masalah (debat topik tambang, korupsi, dan lain-lain). Saya siap membahas apa saja. Bidang apa saja, saya siap. Tergantung audiens, apa yang diminta audiens. Pokoknya palugada, apa lu mau, gue ada. Intinya, kita siap," tegasnya.
Berita Terkait
Sementara itu, bakal calon Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Isran Noor mengaku telah menerima undangan debat dengan lawan politiknya, Rudy Mas’ud. Ia pun mengatakan akan hadir dalam debat tersebut. Namun, calon petahana ini menginginkan topik khusus dalam debat itu.
"Kalau soal korupsi aku mau bicara. Intinya kalau debat masalah korupsi aku mau," ungkap Isran pada Jum'at, 20 September 2024 lalu.
Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan