Utama

pilkada kaltim Pilgub Kaltim debat pilgub kaltim Debat Isran Noor dan Rudy Mas'ud  Pilkada 2024 

Debat Perdana Pilgub Kaltim di Plenary Hall Sempaja, Tema: Pembangunan dan Kesejahteraan



SELASAR.CO, Samarinda - Menjelang debat perdana Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim 2024, yang akan dilaksanakan pada tanggal 23 Oktober di Plenary Hall, Sempaja, persiapan telah mencapai 70%. 

Hal ini disampaikan oleh Komisioner Bidang Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia KPU Kaltim, Abdul Qoyim Rasyid. Ia menyatakan bahwa kesiapan tempat telah diserahkan kepada EO, sementara penyiaran akan dilakukan oleh TVRI. 

"Tugas kami hanya mengkombinasikan dan mengkoordinasikan beberapa pihak terkait yang terlibat dalam debat ini, termasuk dengan tim kampanye," ujarnya.

Hingga saat ini, EO telah melaporkan persiapan tempat acara, sementara TVRI sedang melakukan setting untuk penyiaran. Tim perumus dan panelis juga sedang berkoordinasi untuk menyusun pertanyaan-pertanyaan yang akan diajukan dalam debat. Debat pertama ini akan mengangkat tema "Penguatan Pondasi Pembangunan dan Kesejahteraan Masyarakat”.

Qoyim juga menyebutkan bahwa rapat-rapat persiapan telah dilakukan secara rutin setiap hari untuk memastikan kelancaran acara. "Kami sudah sering kali rapat untuk mempersiapkan mengenai tema ini," tambahnya.

Dalam debat ini, tim perumus dari KPU hanya menyerahkan tema besar, sementara tim panelis yang akan membuat pertanyaan-pertanyaan. "Kami hanya teknisnya saja, yang memformulasi tim perumusan pertanyaan adalah panelis," jelasnya.

Debat pertama ini merupakan bagian dari tiga rangkaian debat yang akan dilaksanakan. Setelah debat pertama, akan dilakukan evaluasi untuk persiapan debat selanjutnya. Tema debat pertama dipilih oleh tim perumus berdasarkan visi dan misi pasangan calon yang dibagi menjadi tiga bagian.

Panelis yang terlibat dalam debat ini terdiri dari lima orang dengan latar belakang akademisi, profesional, dan tokoh masyarakat. Namun, identitas panelis tidak akan diungkapkan untuk menghindari intervensi dari tim pasangan calon.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya