Kutai Kartanegara

Halal bi halal  Nu Kukar  Bupati Kukar  Edi Damansyah Diskominfo Kukar 

Halal Bihalal Dengan NU Kukar, Bupati Edi: Semoga Kolaborasi Tetap Terus Terjaga



SELASAR.CO, Tenggarong - Kunjungan Nahdlatul Ulama (NU) Kutai Kartanegara (Kukar) dalam rangka silaturahmi dan halal bihalal ke Pendopo Odah Etam Tenggarong, pada Minggu (6/4/2025), disambut hangat oleh Bupati Kukar, Edi Damansyah.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Edi menyampaikan teima kasih atas kunjungan NU Kukar. Tujuan silaturahmi ini tentunya untuk mempererat hubungan antar pemerintah dan oganisasi masyarakat Islam di daerah. Peran aktif organisasi Islam ini untuk mendukung program-program pembangunan daerah turut diapresiasi.

"Terima kasih dan mengapresiasi kunjungan silaturahmi warga Nahdliyin dan menyampaikan permohonan maaf lahir batin, tentunya dalam interaksi selama saya menjalankan tugas ini,” ujar Edi.

Pengurus cabang NU Kukar ini tidak hanya berperan dalam program-program pembangunan, tetapi juga terlibat dalam menjaga kemanan, ketertiban dan kondusivitas di daerah.

"Saya merasakan betul bagaimana kolaborasi antara pengurus NU dengan Pemerintah Kabupaten berjalan sangat baik. Banyak program keagamaan yang kita jalankan bersama, mulai dari gerakan mengaji, program satu desa satu hafidz Quran, hingga hadirnya Dai pembangunan di desa-desa. Semoga kolaborasi ini tetap terus terjaga," pungkasnya.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya