Kutai Kartanegara

Duta Pelajar Sadar Hukum  Kejaksaan Negeri Tenggarong Kejari Tenggarong 

Launching Pemilihan Duta Pelajar Sadar Hukum untuk Tekan Kenakalan Remaja



Launching Duta Pelajar Sadar Hukum di Lapangan SMAN 2 Tenggarong, pada Selasa (10/3/2020).
Launching Duta Pelajar Sadar Hukum di Lapangan SMAN 2 Tenggarong, pada Selasa (10/3/2020).

SELASAR.CO, Kutai Kartanegara – Kejaksaan Negeri (Kejari) Tenggarong meluncurkan pemilihan Duta Pelajar Sadar Hukum di Lapangan SMAN 2 Tenggarong, Selasa (10/3/2020).

Kepala Kejari Tenggarong, Darmo Wijoyo mengatakan, kegiatan ini merupakan program Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Timur (Kaltim) yang bertujuan untuk menekan kenakalan remaja di Kaltim. Helatan ini nantinya akan diikuti oleh seluruh sekolah tingkat menengah atas yang ada di Kukar.

Setiap sekolah, lanjut Darmo, memiliki kuota sebanyak tiga pasang untuk mengikuti helatan ini. Kata dia, tidak ada kriteria khusus untuk dapat ikut dalam seleksi pemilihan duta Pelajar Sadar Hukum.

"Nantinya tiap sekolah bisa mewakilkan tiga pasangan, tapi yang boleh ikut hanya murid kelas satu dan dua saja," ujar Darmo.

Dia melanjutkan, panitia akan menyeleksi perwakilan tiap-tiap sekolah yang ada di Kukar. Setelah mendapatkan juara, perwakilan Kukar akan bersaing dengan seluruh wilayah Kabupaten dan kota yang ada di Kaltim.

"Nantinya seluruh kabupaten kota yang ada di Kaltim nanti diseleksi dan mewakili daerahnya masing-masing," jenisnya.

Sementara itu Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Kukar Sunggono mengapresiasi helatan pemilihan duta ini. Menurutnya, dengan adanya program ini dapat menurunkan tindak kejahatan di kalangan remaja.

"Kami berharap semoga ada korelasi dengan kegiatan ini dengan penurunan angka kenakalan remaja yang berakibat hukum di Kutai Kartanegara," pungkas Sunggono.

Penulis: Faidil Adha
Editor: Awan

Berita Lainnya