Ragam

Mobil Listrik DPRD Kaltim Instruksi Presiden  Muhammad Samsun 

Samsun Minta Pemprov Kaltim Segera Jalankan Inpres Soal Mobil Listrik



Wakil Ketua DPRD Kaltim, Muhammad Samsun.
Wakil Ketua DPRD Kaltim, Muhammad Samsun.

SELASAR.CO, Samarinda – Melalui Instruksi Presiden (Inpres) Presiden Joko Widodo meminta agar kendaraan dinas pemerintah, baik pusat maupun daerah mulai menggunakan kendaraan listrik berbasis batrai. Hal ini untuk menghemat Bahan Bakar Minyak (BBM) dan energi.

Wakil Ketua DPRD Kaltim, Muhammad Samsun, menanggapi hal tersebut. Samsun menilai, pengalihan mobil listrik ini sifatnya masih sekedar euforia saja. Hal ini disampaikan di Kantor DPRD Kaltim pada Rabu, (9/11).

"Saya tidak mau itu jadi euforia. Artinya euforia itu seolah-olah ya. Kalau memang itu diprogramkan harus dilakukan secara masif, jadi kesiapannya sudah harus terukur semua," katanya.

Samsun menilai, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim dan pemerintah kabupaten/kota harus mempersiapkan segala infrastruktur pendukungnya agar penggunaan mobil listrik tidak 'mubadzir'.

"Infrastrukturnya harus disiapkan, tidak hanya sekedar mendirikan kebijakan. Perangkatnya juga harus sudah siap. Seperti tempat charger baterainya memadai nggak. Terus bagaimana dengan mobil-mobil yang sudah ada sekarang, itu perlu dipikirkan juga," pintanya.

Politisi PDI-Perjuangan ini memang mendukung dengan pengalihan mobil listrik karena bertujuan untuk mengurangi stok BBM. Tetapi pemerintah juga perlu memperhatikan kesiapan masyarakat Kaltim itu sendiri.

"Jadi siapkan semuanya dulu. Masyarakat itu siap sedia setiap saat apabila diperintahkan oleh pimpinan. Kapanpun saja," tandasnya.

Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan

Berita Lainnya