Kutai Kartanegara

Peredaran narkoba Pengedar Narkoba Pengedar Sabu Pengedar Sabu di Samboja Pengedar Narkoba di Kukar Peredaran Narkoba di Kukar Polsek Samboja 

Edarkan Sabu, Pria di Samboja Diringkus Polisi



Barang bukti narkoba yang berhasil diamankan.
Barang bukti narkoba yang berhasil diamankan.

SELASAR.CO, Tenggarong - Jajaran Polisi Sektor (Polsek) Samboja berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis sabu di Kelurahan Amborawang Darat, Kecamatan Samboja, Kutai Kartanegara (Kukar), pada Selasa (14/2/2023). Dari pengungkapan kasus tersebut, seorang pengedar berinisial BP (32) berhasil diringkus.

Pengungkapan kasus tersebut bermula dari informasi masyarakat setempat, bahwa sering terjadi transaksi narkotika jenis sabu di sekitar jalan poros Balikpapan - Handil II. Tepatnya, di Kelurahan Amborawang Darat, Kecamatan Samboja.

Berbekal informasi tersebut, petugas kepolisian sektor Samboja langsung melakukan penyelidikan di lapangan. Di lokasi, petugas mendapati seseorang dengan gerak gerik yang mencurigakan di salah satu rumah yang berada di daerah tersebut.
"Pada saat memantau sebuah rumah yang dicurigai, beberapa kali terlihat laki-laki dewasa keluar masuk rumah tersebut. Kemudian anggota reskrim mengikuti masuk ke dalam rumah tersebut dan didapati beberapa orang di belakang rumah tersebut," ujar Kapolsek Samboja, AKP Yusuf.

Selanjutnya, petugas kepolisian langsung melakukan pemeriksaan terhadap beberapa orang tersebut dan salah satunya didapati tengah membawa narkotika jenis sabu.
"Dilakukan pemeriksaan terhadap salah satu berinisial BP, ditemukan lima paket yang diduga narkotika jenis sabu-sabu dan satu pipet kaca di dalam tas warna hitam," ungkapnya.

Kemudian tersangka dibawa ke Polsek Samboja untuk dilakukan proses pemeriksaan lebih lanjut. Tersangka pun kini tengah mendekam di ruang tahanan Polsek Samboja untuk mempertangungjawabkan perbuatannya.
"Tersangka dikenakan pasal 114 ayat (1) juncto pasal 112 ayat (1) UURI nomor 35 tahun 2009, tentang narkotika," pungkasnya.

Penulis: Juliansyah
Editor: Awan

Berita Lainnya