Ragam
dprd kaltim 
Komisi III DPRD Kaltim Tinjau Implementasi CSR dan PPM PT Berau Coal

SELASAR.CO, Berau – Komisi III DPRD Kalimantan Timur melaksanakan kunjungan kerja ke PT Berau Coal untuk meninjau pelaksanaan program Corporate Social Responsibility (CSR) dan Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM). Kunjungan yang berlangsung pada Kamis (15/5) ini bertujuan untuk memastikan bahwa inisiatif sosial perusahaan berjalan sesuai dengan regulasi dan memberikan dampak nyata bagi masyarakat.
Rombongan yang dipimpin Wakil Ketua II DPRD Kaltim, Ananda Emira Moeis, didampingi Ketua Komisi III Abdulloh serta sejumlah anggota lainnya, disambut hangat oleh jajaran manajemen PT Berau Coal di Head Office perusahaan. Dalam pertemuan tersebut, Ananda menegaskan pentingnya peran DPRD dalam melakukan pengawasan terhadap aktivitas perusahaan, khususnya terkait dampak sosial dan lingkungan.
“Kami memiliki kewenangan untuk melakukan pengawasan, termasuk terhadap operasional pertambangan dan dampaknya bagi masyarakat,” ujar Ananda, merujuk pada Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah yang memberikan provinsi hak atas pengawasan kegiatan industri.
Ketua Komisi III, Abdulloh, turut mengapresiasi upaya PT Berau Coal dalam melaksanakan program CSR dan PPM yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat. “Paparan yang disampaikan tadi menunjukkan komitmen kuat perusahaan dalam meningkatkan kesejahteraan sosial. Berbagai dokumen yang terus diperbarui menjadi bukti nyata bahwa mereka serius menjalankan program ini,” ungkapnya.
Berita Terkait
Sementara itu, General Manager Operation Support and Relations PT Berau Coal, Cahyo Andrianto, menegaskan bahwa perusahaan berfokus pada pemberdayaan ekonomi masyarakat, khususnya di sektor perkebunan. “Kami ingin memastikan bahwa program yang dijalankan berdampak langsung bagi kesejahteraan warga, terutama dalam penguatan ekonomi berbasis perkebunan,” jelas Cahyo.
Dengan adanya kunjungan ini, DPRD Kaltim berharap agar perusahaan terus meningkatkan transparansi dan efektivitas program yang telah berjalan, sehingga manfaatnya semakin dirasakan oleh masyarakat luas.
Penulis: Yoghy Irfan
Editor: Awan